Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) SD Negeri Mojoagung 02 dilaksanakan pada tanggal 26 November 2021 bertempat di ruang meeting room SD Negeri Mojoagung 02.
Tim PKKS Kabupaten Beserta Dewan Guru |
Dengan tim penilai :
- Moh Solichul Hadi, S.Pd. - Kasi GTK SD Disdikbud Kab. Pati
- Yeny Setyaningrum, SE - Staf GTK SD Disdikbud Kab. Pati
- Kadis, M.Pd - Pengawas SD Kec. Gabus
- Ch.B.Dwi Lestari, S.Pd,M M - Pengawas SD Kec. Pati
- Agus Imam Santoso,S.Pd,M M - Pengawas SD Kec. Kayen.
Pelaksanaan PKKS
Alhamdulillah seluruh rangkaian berjalan dengan lancar.
PKKS merupakan kegiatan rutinitas tahunan untuk menilai Kinerja dari Kepala Sekolah. Penilaian seorang Kepala Sekolah dilakukan oleh pengawas dengan menggali informasi dari pihak-pihak (bawahan; guru dan tenaga kependidikan, mitra kerja; komitesekolah, dan atasan).
Adapun penilaian kinerja kepala sekolah terdiri dari komponen:
- Komponen Manajerial
- Komponen Kewirausahaan
- Komponen Supervisi
No comments:
Post a Comment